Gaya Hidup

Begini Cara Ibu-Ibu Meriahkan HUT Kemerdekaan RI

IMG-20180818-WA0118
IMG-20180818-WA0118

SAMPANG – Berbagai macam lomba unik dan menarik dilakukan warga untuk memeriahkan hari ulang tahun kemerdekaan Republik Indonesia yang ke 73 tahun.

Salah satunya seperti yang dilakukan ibu-ibu warga jalan Kenari, kelurahan Gunung Sekar Kecamatan Sampang, Kabupaten Sampang, Madura Jawa Timur, Sabtu (18/8).

Mereka menggelar lomba dengan cara yang unik dan lucu, yakni membawa nampan di atas kepala sambil berjalan.

Para peserta yang terdiri dari ibu rumah tangga tersebut berjalan membawa nampan di atas kepala sambil berjoget mengikuti alunan musik dangdut.

Lomba itu berlangsung meriah penuh tawa riuh penonton yang memadati arena lomba. Para peserta pun terlihat antusias mengikuti lomba.

Meskipun banyak peserta yang nampannya jatuh, namun ada juga peserta yang berhasil membawa nampan di atas kepalanya sampai finish.

“Ternyata sulit membawa nampan di atas kepala. Apalagi sambil berjoget dangdut,” tutur wiwik, salah satu peserta lomba.

“Hore, saya berhasil membawa nampan sampai finish,” teriak Nuriyah, salah seorang peserta lomba, setelah melewati garis finish.

Di tempat yang sama, Rohmah, panitia lomba mengatakan, acara lomba membawa nampan di atas kepala dalam rangka memeriahkan HUT RI Ke 73.

“Lomba ini kami gelar sebagai bentuk terima kasih kepada para pahlawan yang rela berkorban nyawa demi kemerdekaan NKRI,” ujarnya. (Dim)

Exit mobile version