Berita

Kemendagri Kembalikan Nama Hasil Seleksi JPT di Lima OPD, Pj Bupati Bangkalan : Akan Wawancara Ulang

Pj Bupati Bangkalan Arief M Edie Saat Diwawancara Awak Media.
Pj Bupati Bangkalan Arief M Edie saat diwawancara awak media.

BANGKALAN – Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) mengembalikan nama-nama hasil akhir seleksi Jabatan Pimpinan Tinggi Pratama di lima Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di lingkungan Pemerintah Kabupaten Bangkalan.

Lima belas nama yang telah dinyatakan lulus seleksi akhir pada Jumat, (18/08) lalu dikembalikan kembali ke pemerintah Kabupaten Bangkalan untuk dilakukan seleski ulang. Hal itu disampaikan Pj Bupati Bangkalan Arief M Edie, Rabu, (11/10/23).

Menurutnya, tahapan lelang jabatan sudah dilakukan oleh mantan Plt Bupati Bangkalan pada bulan Agustus 2023 Lalu. Hanya saja, waktu itu, pengajuan ke Menteri dalam Negeri mepet dengan pergantian Pj Bupati sehingga berkas dikembalikan.

Waktu lalu tahapannya sudah selesai tapi ternyata pak Plt-kan ngirimanya mepet. Pihaknya juga mengaku tidak mengetahui proses tahapan seperti apa, hanya saja ia mengaku menerima pelimpahan berkas dari Kemendagri karna diminta Pj yang mengusulkan.

“Saya diminta untuk melakukan assesmen ulang tapi tidak saya lakukan saya cuman butuh wawancara,” ujarnya.

Arief juga menjelaskan, pihaknya tidak akan mewawancara 5 pesert, akan tetapi ia berjanji akan mewawancara 15 calon. Karna yang memang wajib dari semua dinas diambil 3 orang. Sementara tahapan hasil akhir ada 5 orang. Dari lima orang yang lolos tahapan akhir ini akan saya lakukan wawancara

“Saya ingin memastikan orang orang yang lolos lima besar ini apakah punya komitmen untuk memajukan Bangkalan, karena kalau saya melihat dari 15 ini, aslinya rangking 1. Kemudian saya mau lihat bagaimana peserta punya misi misi untuk membangun bangkalan kedepan,” pungkasnya. (ang)

Exit mobile version