Berita

Bupati Sampang Kenang Perjuangan Pahlawan Saat Apel Renungan Suci Kemerdekaan Republik Indonesia ke 78

Renungan Suci Peringatan Hari Kemerdekaan Republik Indonesia Ke 78. (Prokopim Pemkab Sampang)
Renungan Suci Peringatan Hari Kemerdekaan Republik Indonesia ke 78. (Prokopim Pemkab Sampang)

SAMPANG – Bupati Sampang H. Slamet Junaidi mengenang para pahlawan pendahulu yang telah berjuang saat Kemerdekaan Republik Indonesia.

Hal tersebut dikenang oleh Haji Idi saat menghadiri Renungan Suci dalam rangka memperingati Hari Kemerdekaan Republik Indonesia ke 78 di Taman Makam Pahlawan (TMP) Kusuma Negara, Sampang, Rabu (17/8/2022).

Apel dan renungan suci tersebut rutin digelar setiap tahun dengan maksud mengenang para Pahlawan yang rela mengorbankan Jiwa Raganya demi keutuhan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI).

Bertindak sebagai inspektur memimpin jalannya apel dan renungan suci yakni Kapolres Sampang AKBP Siswantoro S.I.K.

Apel kehormatan dan renungan suci tersebut berlangsung khidmat dan dilaksanakan tepat pukul 00.00 WIB, saat seluruh lampu dipadamkan, api obor menjadi satu-satunya sumber pencahayaan saat prosesi apel kehormatan dan renungan suci sehingga menambah nuansa khidmat dan khusyuk.

Apel kehormatan dan renungan suci diakhiri dengan pembacaan doa dan penghormatan terakhir kepada para pahlawan yang telah gugur dan dilanjutkan prosesi tabur bunga.

Bupati Sampang H. Slamet Junaidi menuturkan jika kegiatan renungan suci ini tak lain untuk mengenang para pahlawan yang rela mengorbankan jiwa raga demi keutuhan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI).

“Kami hadir disini untuk mengenang jasa para pahlawan yang telah berjuang meraih kemerdekaan Republik Indonesia, mari kita tanamkan jiwa nasionalisme terutama bagi generasi muda,” tuturnya.

Hadir juga dalam kegiatan tersebut diantaranya Wakil Bupati Sampang H. Abdullah Hidayat Dandim 0828/Sampang Letkol Czi Suprobo Harjo Subroto, Kajari Sampang Budi Hartono, S.H, Ketua DPRD Sampang Fadol, Ketua PN Sampang, Ketua PA Sampang, Kepala Kantor Kemenag Sampang dan Sekdakab Sampang H. Yuliadi Setiyawan.

Apel dan renungan suci turut dihadiri juga oleh Kepala OPD, Camat, anggota Kepolisian dan TNI, BPBD, Satpol PP, Dishub, ASN beserta Marching Band Gita Bahari Kabupaten Sampang pada upacara renungan suci memperingati HUT Kemerdekaan RI ke-78. (red)

Exit mobile version