PAMEKASAN – Akibat hujan deras yang disertai angin kencang pada Senin (19/11/2018) malam di Kabupaten Pamekasan, membuat beberapa pohon tumbang di dua kecamatan yakni Kecamatan Pamekasan dan Larangan.
Koordinator Tim Reaksi Cepat Badan Penanggulangan Bencana Daerah Pamekasan, Budi Cahyono menjelaskan, ada tiga titik pohon tumbang, dengan rincian dua lokasi di Kelurahan Kowel, Kecamatan Pamekasan yang menimpa kabel listrik dan menghalangi jalan, sedangkan satu lokasi lainnya di Desa Larangan Luar, Kecamatan Larangan yang menghancurkan kandang sapi milik warga setempat atas nama Abdul Azis.
Budi mengatakan, setelah melakukan pemantauan di lapangan, petugas dibantu masyarakat setempat telah melakukan pemotongan terhadap pohon-pohon yang tumbang itu.
“Untuk korban luka, korban jiwa tidak ada atau nihil,” tegasnya, Selasa (20/11/2018).
Budi mengungkapkan, masih banyak laporan dari masyarakat mengengai pohon tumbang di beberapa lokasi lainnya, namun untuk memastikan valid atau tidak pihaknya akan mengecek ke lapangan. (IP)