Berita

Laju Pembangunan di Bangkalan Terhambat, Ini Kata Ra Latif

Img 20181121 Wa0000
IMG 20181121 WA0000

BANGKALAN – Pertumbuhan ekonomi di Bangkalan belum merata. Pesatnya perkembangan industrialisasi di Kota Dzikir dan Sholawat ini ternyata tidak berdampak signifikan. Ada faktor yang menghambat lajunya pertumbuhan tersebut.

Bupati Bangkalan R. Abdul Latif Amin Imron menyatakan, sedikitnya ada tiga sektor pembangunan harus dipulihkan. Masing-masing meliputi, sektor pertanian, usaha mikro kecil menengah (UMKM), dan peningkatan sumber daya manusia (SDM).

Ketiga sektor tersebut bagian dari komposisi pembangunan. Apabila diantaranya berhasil dikelola, ia meyakini Bangkalan akan maju dan berkembang. Dari itu, pria yang akrab disapa Ra Latif itu mengajak semua komponen masyarakat untuk terlibat dalam pembangunan daerah.

Untuk mewujudkan pertumbuhan dan pemerataan ekonomi tersebut, Ra Latif mengaku sudah menyiapkan kebijakan strategis. Satu diantaranya yakni, memberikan pasar yang luas serta stimulus kepada UMKM melalui pembiayaan atau kredit murah dengan suku bunga 6 persen. Kemudian bekerja sama dengan badan usaha milik desa (BUMDes).

Sedangkan di bidang pertanian, pihaknya akan bekerja sama dengan perguruan tinggi. Rekomendasi kontraknya berupa pemanfaatan banyaknya lahan kosong untuk dikelola. Misalnya ditanami jagung dengan bibit hybrida.

“Kita lagi sedang evaluasi tanaman apa yang cocok dengan kondisi tanah daerah Bangkalan. Saat ini kita sudah studi banding ke daerah provinsi lain dalam rangka pengembangan pembangunan Bangkalan,” ungkap mantan Wakil Ketua DPRD Bangkalan itu, Selasa (20/11).

Sementara di sektor peningkatan SDM, dia berharap kualitas penduduk warga Bangkalan bisa bersaing dengan daerah lain. Tentu hal demikian harus diperkuat dengan kegiatan-kegiatan yang bersifat pembinaan. Sehingga produktivitas masyarakat tidak diragukan dan mampu menumbuhkan sektor usaha kreatif.

Terpisah, Ketua DPRD Bangkalan Imron Rosyadi mendukung tiga fokus pembangunan yang digagas Bupati tersebut. “Dari sisi kewenangan, DPRD akan terus mendukung menuju kemandiri Bangkalan, karena sampai saat ini kita belum mandiri,” Kata kader partai besutan Prabowo Subianto itu.

Hal yang sama disampaikan Kepala Dinas Perindustrian dan Tenaga Kerja (Disperinaker) Amina Racmawati. Amina merespon baik rencana Bupati Ra Latif tersebut. Menurutnya rencana tersebut sesuai dengan tujuan pembangunan Bangkalan, yakni menjadikan kota industri. (tia)

Exit mobile version