Politik

30 Bacaleg Partai Hanura Bangkalan Siap Bertarung

Dewan Pengurus Cabang Partai Hati Nurani Rakyat saat mendaftar ke KPU Bangkalan.
Dewan Pengurus Cabang Partai Hati Nurani Rakyat saat mendaftar ke KPU Bangkalan.

BANGKALAN – Dewan Pengurus Pimpinan Cabang (DPC) Partai Hati Nurani Rakyat (Hanura) Bangkalan mendaftarkan 30 Bakal Calon Legislatif (Bacaleg) pada pemilu 2024 mendatang.

Ketua DPC Hanura Bangkalan Mahmudi mengaku sudah mendaftarkan sendiri bakal calon legislatif ke kantor KPU Bangkalan, pada Sabtu 13 Mei 2023 kemarin.

“Sebanyak 30 berkas bacaleg Hanura diantarkan sendiri ke kantor KPU,” ungkap Mahmudi, Selasa, (16/05/23).

Mahmudi menyampaikan bahwa Bacaleg yang didaftarkan tidak penuh 50 calon sebagaimana kebutuhan kursi DPRD Bangkalan.

Meski demikian, 30 bakal calon yang di daftarkan ke KPU secara umum berasal dari semua Dapil.

“Total berkas bacaleg kami 30 orang, meskipun tidak sampai 50 orang namun setiap dapil terisi semua dan Insyaallah caleg potensial semua.” Terangnya.

Menurut Mahmudi di Pemilu 2024 mendatang Partai yang dipimpinnya ini menarget enam kursi perdapil, dengan estimasi satu kursi setiap dapilnya.

“Semoga ini menjadi semangat perjuangan partai kami kedepan, dan saya yakin target kursi yang kami tentukan insyaallah tercapai, selaras dengan cita-cita Partai” ungkapnya.

Mahmudi juga menyatakan target enam kursi tersebut bukan hanya untuk kepentingan partai semata, melainkan untuk ikut andil dalam berjuang memajukan Kabupaten Bangkalan.

“Berangkat dari niat luhur ini kami harus maksimal berjuang memperoleh kursi di DPRD. Semakin banyak calon kita yang jadi, semakin mudah bagi Partai Hanura memberikan kontribusi pada arah kebijakan yang tentunya harus pro rakyat,” pungkasnya. (sam)

Exit mobile version