SAMPANG – Rencana relokasi pedagang Pasar Srimangunan blok C1 ke Pasar Margalela yang diwacanakan oleh Pemerintah Kabupaten Sampang terus bermunculan beragam reaksi baik respon positif hingga negatif.
Sementara itu, Asosiasi Pedagang Pasar seluruh Indonesia (APPSI) Kabupaten Sampang ngotot menolak atas perelokasian yang akan dilakukan oleh pemerintah kabupaten sesuai keinginan para pedagang.
“Setelah kami bersama Dewan Penasehat APPSI H. Jamad Badrun melakukan serap aspirasi para pedagang yang berada di Pasar Srimangunan” ungkapnya Sekretaris DPD APPSI Sampang Ikhsan Budiono. Jum’at (8/9/2023)
Dari hasil serap aspirasi kepada para pedagang tersebut, pihak APPSI sepakat menolak rencana relokasi tersebut dengan beberapa pertimbangan.
Sementara, dari beberapa pertimbangan tersebut antara lain yakni sepinya pengunjung, dampak ekonomi, serta ketidakjelasan nasib para pedagang setelah di relokasi.
“Kami menyatakan dengan tegas menolak atas perelokasian yang sudah diwacanakan oleh Pemerintah Kabupaten Sampang,” tutupnya. (amr)