tutup
ght="300">
Berita

Plt Bupati Bangkalan Lantik Kepala Desa Banyoneng Laok Hasil PSU

×

Plt Bupati Bangkalan Lantik Kepala Desa Banyoneng Laok Hasil PSU

Sebarkan artikel ini
Muhammad Safie Kepala Desa Terpilih Saat Dilantik Oleh Plt Bupati Bangkalan Di Pendopo Agung Bangkalan.
Muhammad Safie kepala desa terpilih saat dilantik oleh Plt Bupati Bangkalan di Pendopo Agung Bangkalan.

BANGKALAN – Muhammad Safie Kepala Desa (Kades) terpilih hasil Pemungutan Suara Ulang (PSU) Desa Banyoneng Laok, Kecamatan Geger, Kabupaten Bangkalan dilantik oleh Plt Bupati Bangkalan Drs Mohni di Pendopo Agung Bangkalan, Rabu, (26/07/23).

Dalam sambutannya, Plt Bupati Bangkalan Drs Mohni meminta agar Kepala Desa yang telah dilantik mengakomodir kepentingan masyarakat setempat.

“Kepala desa adalah ujung tombak dalam penyelenggaraan pemerintahan desa oleh karena itu, Kades dituntut memiliki pengetahuan yang lebih sehingga mampu mengakomodasi kepentingan masyarakat,” ucapnya.

Selain itu, Mohni juga meminta kepada masyarakat agar membantu dan mendukung kepala desa dalam menjalankan tugas-tugas sebagai kepala desa setempat.

Baca juga  Beredar Surat Undangan Mutasi Pejabat di Lingkungan Pemkab Sampang, Kapan Pelaksanaannya ?

“Karena itu pula peran dari kepala desa berada pada posisi yang sangat strategis dalam penyelenggaraan otonomi desa, oleh karena itu seluruh elemen masyarakat dapat bersinergi saling membantu dan mendukung kepala desa membangun infrastruktur desa, ” jelas Mohni.

Dijelaskan Mohni, Kepala desa harus bisa membina dan mengayomi seluruh warganya tidak ada lagi perbedaan, yang mungkin muncul selama proses pemilihan kepala desa beberapa waktu yang lalu yang terdapat konflik.

“Saya tegaskan sekali lagi kepada kepala desa yang telah dilantik agar merangkul semua pihak dan memberikan pelayanan sebaik-baiknya kepada masyarakat tanpa pandang bulu, tidak ada lagi pendukung dan bukan pendukung, semua warga sudah menjadi tanggung jawab sepenuhnya dari kepala desa,” terangnya. (ang)