SAMPANG – Sampang Kreatif bekerjasama dengan Bank Indonesia Perwakilan Jawa Timur menggelar kegiatan Workshop Strategi Branding UMKM yang digelar di Aula PKRI Sampang, Kamis (2/10/2023).
Kegiatan tersebut diikuti oleh 100 peserta yang terdiri dari pelaku UMKM dan Ekonomi Kreatif di Kabupaten Sampang.
Hadir dalam kesempatan tersebut Sekdakab Sampang H. Yuliadi Setiyawan, Kepala Diskopindag Hj. Chairijyah, Kepala Disporabudpar Sampang H. Marnilam.
Workshop tersebut mendatangkan Narasumber Perwakilan Bank Indonesia Jawa Timur Bapak Puryanto, Visual Designer Kitabisa.com Ahied Romdhony dan Owner Solusi Kertas Studio Della Novita Fauziyah.
Salah satu peserta Nurbiyanto (35) mengaku senang dengan adanya workshop tersebut pasalnya dirinya banyak mendapatkan ilmu terkait strategi branding untuk usaha yang ditekuninya.
Pihaknya berharap workshop tersebut dapat berkelanjutan dan semakin mengasah para UMKM di Sampang agar semakin naik kelas.
“Terimakasih kepada Sampang Kreatif bersama Bank Indonesia yang telah menyelenggarakan kegiatan positif ini,” ucapnya.
Sementara itu, Sekretaris Daerah Kabupaten Sampang H. Yuliadi Setiyawan menyampaikan bahwa Workshop Strategi Branding UMKM sangat diperlukan agar dapat merancang khusus dan membantu pelaku UMKM.
Menurutnya, branding dan strategi marketing sangat penting bagi UMKM agar semakin naik kelas dan memperluas target pemasaran.
“Atas nama Pemerintah Kabupaten Sampang, kami menyampaikan apresiasi atas terselenggaranya Workshop yang dimotori Sampang Kreatif bersama Bank Indonesia Perwakilan Jawa Timur,” ungkapnya.
Kegiatan tersebut diharapkan dapat menjadi pemantik geliat UMKM di Sampang sebagaimana salah satu misi Bupati dan Wakil Bupati Sampang.
Branding merupakan salah satu aspek yang penting dalam membangun dan mengembangkan bisnis UMKM serta membangun identitas merek yang kuat agar dapat membantu sebuah produk menjadi ciri khas.
Selain itu, dengan strategi branding yang tepat sebuah UMKM dapat menarik pelanggan potensial dan membangun kepercayaan pasar.
“Strategi branding telah semakin berkembang seiring kemajuan teknologi terlebih saat ini era digitalisasi sehingga identitas mereka semakin mudah dibangun melalui desain dan foto produk yang menarik dan berkarakter,” pungkasnya. (red)