tutup
Berita

Audiensi Ricuh, Kepala Puskesmas Robatal Sampang Dibogem Aktivis

×

Audiensi Ricuh, Kepala Puskesmas Robatal Sampang Dibogem Aktivis

Sebarkan artikel ini
Potongan Video Saat Terjadi Kericuhan.
Potongan video saat terjadi kericuhan.

SAMPANG – Audiensi yang dilakukan Aliansi Pemuda Reformasi Robatal di Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Sampang berakhir ricuh, Selasa (11/7/2023).

Kegiatan audiensi itu dilakukan karena diduga pihak Puskesmas Robatal enggan memberikan surat rujukan ke RSUD Mohammad Zyn Sampang kepada pasien.

Img 20240409 Wa0073 Audiensi Ricuh, Kepala Puskesmas Robatal Sampang Dibogem Aktivis

Kericuhan saat audiensi tak terbendung saat salah satu peserta audiensi memberikan bogem mentah ke Kepala Pusat Pelayanan Kesehatan (Puskesmas) Kecamatan Robatal, Kabupaten Sampang dr. Beny Irawan.

Bahkan, aksi pemukulan itu terekam oleh kamera CCTV dan viral di media sosial (medsos) yang menggambarkan kondisi saat terjadi kericuhan.

Dalam video tersebut terlihat ada seorang pria berbaju biru naik ke atas meja dan mengepalkan tangan menghantam Kepala Puskesmas Robatal dari belakang.

Direktur RSUD dr. Mohammad Zyn Sampang, Agus Akhmadi melalui Humas Wiwin Yuli Triana membenarkan bahwa Kepala Puskesmas Robatal dilarikan ke IGD dan kini sedang menjalani perawatan medis.

“Yang bersangkutan kini tengah menjalani perawatan dan melakukan visum,” singkatnya.

Terpisah, aksi dugaan penganiayaan itu ternyata juga menggelinding ke ranah hukum sebab Kasi Humas Polres Sampang, Ipda Sujianto saat dikonfirmasi membenarkan bahwa instansinya telah menerima laporan atas dugaan penganiayaan.

“Benar, kemarin sore ada yang melaporkan,” terangnya, Rabu (12/7/2023).

Atas laporan tersebut, kini Satreskrim Polres Sampang tengah melakukan penyelidikan dengan mengumpulkan alat bukti dan pemeriksaan saksi.

Namun, Ipda Sujianto enggan memberikan keterangan lebih jauh mengingat proses penyelidikan baru mulai. (red)

Baca juga  Anggota DPRD Berang, Proyek Perumahan Guru di Bangkalan Asal Jadi