tutup
ght="300">
Berita

Dorong Pemkab Bangkalan Atasi Permasalahan Sampah, Ketua Dewan : Terdampak TPA Beri Fasilitas Khusus

×

Dorong Pemkab Bangkalan Atasi Permasalahan Sampah, Ketua Dewan : Terdampak TPA Beri Fasilitas Khusus

Sebarkan artikel ini
Ketua Drd Bangkalan Efendi
Ketua DRD Bangkalan Efendi

BANGKALAN – Persoalan sampah di Kabupaten Bangkalan (Pemkab) hingga saat ini belum terurai pasalnya Pemerintah setempat masih terkesan kesulitan membuang sampah pada Tempat Pembuangan Akhir (TPA).

Akibatnya, puluhan truck berisi sampah sempat terparkir di halaman kantor Dinas Lingkungan Hidup (DLH), Senin, (17/07/23).

Ketua DPRD Bangkalan Efendi merespon masalah sampah yang tak kunjung menemukan solusi pembuangan akhir sampah tersebut.

Menurutnya, Pemkab Bangkalan melalui DLH yang memiliki tanggungjawab mengaku masih kesulitan dengan Tempat Pembuangan Akhir (TPA) lantaran mendapat penolakan dari masyarakat.

“Masalah TPA ini pasti terjadi pro dan kontrak di masyarakat, kita akan terbuka dengan masyarakat yang terdampak TPA untuk berkomunikasi,” ujarnya.

Baca juga  Meningkatkan Pemasukan Aset Negara, BRI Bangkalan Teken Kerja Sama dengan Kejari Bangkalan.

Efendi mendorong Pemerintah Bangkalan memberikan fasilitas khusus kesehatan gratis kepada masyarakat yang terdampak TPA Sampah.

Sebab, jika tidak ada solusi yang ditawarkan maka pihaknya yakin pemkab masih kesulitan lahan untuk mendapat TPA.

Meski demikian, Pemkab Bangkalan masih kesulitan mencari TPA, apabila dilakukan pembebasan lahan tidak serta merta akan bisa di operasikan dalam 1 atau 2 tahun karena masih ada regulasi yang harus di lalui, informasinya TPA ini ada di wilayah kecamatan Labang.

“Kami mengharapkan kepada pihak terkait untuk mengelola sampah, agar persoalan sampah di Kabupaten Bangkalan bisa terurai dan lebih tertata rapi,” pungkasnya (ang)