tutup
Berita

Event Symphoni Muda Sampang Sukses Ajak Pemuda Bebas Dari Narkoba

×

Event Symphoni Muda Sampang Sukses Ajak Pemuda Bebas Dari Narkoba

Sebarkan artikel ini
Kbo Satresnarkoba Polres Sampang Saat Mensosialisasikan Bahaya Narkoba Kepada Para Penonton. (Sampang Kreatif For Taberita)
KBO Satresnarkoba Polres Sampang saat mensosialisasikan bahaya narkoba kepada para penonton. (Sampang Kreatif for Taberita)

SAMPANG – Event Symphoni Muda Sampang yang digelar oleh Sampang Kreatif sukses digelar dengan bertujuan mengajak para pemuda di Kota Bahari bebas dari narkoba.

Event tersebut digelar di GOR Indoor Kabupaten Sampang dihadiri ribuan pemuda yang datang dari berbagai Kabupaten di Pulau Madura, Sabtu (7/10/2023).

Img 20240409 Wa0073 Event Symphoni Muda Sampang Sukses Ajak Pemuda Bebas Dari Narkoba

Dalam kesempatan tersebut, event diawali dengan sosialisasi bahaya narkoba oleh KBO Satresnarkoba Polres Sampang Ipda Dwi Abdillah, S.H, MM.

Di hadapan para pemuda Sampang, Dwi Abdillah menjelaskan bahaya-bahaya narkoba yang banyak merenggut masa depan masa depan bangsa.

Selain itu, disampaikan juga bagaimana cara menghindari barang haram tersebut dengan melakukan kegiatan yang produktif.

“Anak Muda Madura dan Sampang sudah saatnya bebas narkoba, jangan sampai terjerumus ke hal-hal seperti itu karena sangat merugikan masa depan anak bangsa,” ucapnya.

Setelah itu, kemudian Owner Martabak Hawai H. Rachman Setiadi, S.Pd MM membagikan tips untuk menjadi preneurship yang sukses.

“Dengan menjadi pengusaha dan disibukkan dengan hal yang positif membuat kita jauh dari narkoba, tentu kita juga harus bisa konsisten jika akan menekuni dunia usaha,” tambahnya.

Menurutnya, saat ini banyak anak muda yang sukses di bidang kewirausahaan dengan berbagai bisnisnya sehingga hal itu dapat dijadikan motivasi.

Setelah sesi motivasi enterprenuership kemudian dilanjutkan dengan live music dari Guest Star Pertelon Koplo musisi dari Kota Semarang tersebut tak lupa turut memberikan sosialisasi bahaya narkoba kepada ribuan anak muda. (amr)

Baca juga  Bawaslu Sampang: Sebanyak 5130 DPT Pemilu 2019 Harus Diperbaiki!