SAMPANG – Gempa Bumi berkekuatan magnitudo 6,1 mengguncang Kabupaten Tuban, Jawa Timur, Jumat (22/3/2024).
Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) menyatakan pusat gempa berada di 132 km Timur Laut Tuban Jawa Timur
Lokasi tepatnya berada di 5,74 Lintang Selatan, 112,32 Bujur Timur di kedalaman 10 kilometer. Gempa terjadi pada pukul 11.22 WIB.
“Informasi ini mengutamakan kecepatan, sehingga hasil pengolahan data belum stabil dan bisa berubah seiring kelengkapan data,” tulis BMKG.
Getaran gempa terasa di Pulau Madura bahkan hingga di Sidoarjo hingga Surabaya dan Semarang.
Salah satu warga Sampang Rusdi (34) menyampaikan bahwa dirinya merasakan getaran saat berada di rumahnya.
Beberapa perabotan di rumahnya diketahui bergetar saat gempa terjadi, sehingga ia bersama keluarga memilih keluar untuk memastikan kejadian tersebut.
“Getarannya lumayan cukup lama, sehingga kami sekeluarga memilih keluar untuk menyelamatkan diri, selanjutnya muncul notifikasi di smartphone miliknya jika ada gempa,” singkatnya. (red)