tutup
Berita

Peduli Korban Gempa, Ini Kegiatan Murid SD Sampang

×

Peduli Korban Gempa, Ini Kegiatan Murid SD Sampang

Sebarkan artikel ini
Img 20181005 Wa0029
IMG 20181005 WA0029

SAMPANG – Suasana di SDN Karangdalem 3 Sampang terlihat berbeda Jum’at (5/10/2018) pagi. Ratusan siswa-siswi menggelar kegiatan sebagai bentuk kepedulian mereka pada korban gempa di Palu, Sigi dan Donggala, Sulawesi Tengah.

Murid sekolah tersebut diajak melakukan doa bersama untuk para korban gempa agar tabah menghadapi musibah yang menimpa mereka. Beserta para guru, murid-murid sekolah tersebut juga menggelar Yasinan dan tahlil mendoakan para korban meninggal dunia.

Img 20240409 Wa0073 Peduli Korban Gempa, Ini Kegiatan Murid Sd Sampang

Daufil Arif, guru yang menginisiasi kegiatan tersebut mengungkapkan, sebelumnya bersepakat dengan para guru dan disetujui kepala sekolah untuk menggelar doa bersama dan tahlil untuk korban gempa.

“Alhamdulillah kegiatan disetujui dan semuanya antusias untuk melakukan kegiatan sosial ini,” ujar Daufil.

Selain menggelar doa dan tahlil siswa dan para guru juga mengumpulkan donasi untuk korban gempa. “Dalam waktu singkat terkumpul donasi Rp 752.000. Anak-anak menyisihkan uang sakunya sendiri untuk disumbangkan,” tuturnya.

Sumbangan yang dikumpulkan selanjutnya akan disalurkan melalui bank BRI atas nama Yayasan Satu Untuk Negeri Peduli Palu, Sigi dan Donggala dengan nomor rekening 038601001415303.

“Saya sangat senang dengan kegiatan ini. Karena saya bisa menyumbang buat saudara-saudara yang terkena musibah gempa. Mudah-mudahan bisa sedikit meringankan beban mereka,” ujar Siti Anova, salah satu siswi SDN Karangdalem 3 didampingi kepala sekolahnya A. Santoso. (mad)

Baca juga  Baznas Berbagi Ceria, Santuni 500 Anak Yatim dan Zakat Produktif kepada Pelaku Usaha Ultramikro Kabupaten Sampang