tutup
ght="300">
Berita

Perbaiki Jalan Rusak di Tahun 2024, Pemkab Bangkalan Anggarkan Ratusan Miliar

×

Perbaiki Jalan Rusak di Tahun 2024, Pemkab Bangkalan Anggarkan Ratusan Miliar

Sebarkan artikel ini
Ilustrasi Kontruksi
Ilustrasi Kontruksi

BANGKALAN – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bangkalan berencana akan memperbaiki puluhan ruas jalan Kabupaten yang tersebar di 18 Kecamatan.

Hal tersebut disampaikan Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Bangkalan Rizal Mardiansyah.

Menurutnya, Pemerintah Kabupaten Bangkalan telah menyiapkan anggaran lebih dari 100 miliar untuk memperbaiki sejumlah ruas jalan yang bersumber dari Dana Alokasi Umum (DAU) tahun 2024.

“Anggaran tersebut akan digunakan untuk memperbaiki rusa jalan, baik jalan Kabupaten maupun jalan desa, termasuk Tembok Penahan Jalan (TPJ),” ujarnya, Rabu, (10/01/23).

Pihaknya juga mengatakan bahwa saat ini sedang menyiapkan perencanaannya sehingga masih belum bisa menyampaikan secara detail.

Baca juga  Komitmen Tingkatkan Mutu Pelayanan, RSMZ Sampang Gelar Forum Public Hearing

“Sekarang masih kita inventarisir datanya sesuai bidang masing-masing untuk mengetahui jumlah ruas jalan kabupaten, jalan desa dan TPJ. Data detailnya nanti kalau sudah siap kami florkan,” ujarnya.

Rizal juga mengatakan bahwa pihaknya juga mengusulkan perbaikan sebanyak 8 ruas jalan kabupaten ke pemerintah Provinsi.

Hal itu sesuai arahan Pj Bupati Bangkalan yang menekankan prioritas perbaikan jalan Kabupaten.

“Sekarang kita sedang menyusun DIDnya. InsyaAllah minggu depan kita ke Balai,” pungkasnya. (ang)