tutup
Berita

Perbanyak Relawan Bersih Pantai, Gandeng Semua Stakeholder

×

Perbanyak Relawan Bersih Pantai, Gandeng Semua Stakeholder

Sebarkan artikel ini
Img-20180905-Wa0195-1
IMG-20180905-WA0195-1

PAMEKASAN – Kegiatan bersih-bersih Pantai Talang Siring, Pamekasan Madura, Jawa Timur, hendak dijadikan momentum besar oleh pihak penyelenggara sebagai upaya penyelamatan lingkungan di Madura. Terlebih acara itu bersamaan dengan World Clean Up Day (Hari Bersih Sampah Sedunia) yang diselenggarakan di seluruh dunia dengan target relawan 350 juta orang.

Berbagai upaya dilakukan pihak penyelenggara dalam persiapannya. Mulai dari menemui pihak pengelola Pantai Talang Siring, Kepala Desa setempat, pihak pemerintah dan TNI- Polri. Semua dilakukan selain untuk memperbanyak relawan, juga untuk mematangkan persiapan lainnya untuk kegiatan 15 September mendatang itu.

Img 20240409 Wa0073 Perbanyak Relawan Bersih Pantai, Gandeng Semua Stakeholder

“ Kami sudah berkirim surat pada semua pihak terkait untuk dimintai dukungan. Suratnya berisi permintaan delegasi relawan dan bantuan lainnya,” ujar Nur Rahmad Ahirullah, Ketua Pelaksana Bersih-bersih Pantai tersebut.

Pekan depan, sambungnya, dia bersama sejumlah panitia dari Pamekasan akan menghadap Pj Bupati Pamekasan untuk memaparkan kegiatannya dan segala persiapannya.

Perbanyak Relawan Bersih Pantai, Gandeng Semua Stakeholder
Tim persiapan terdiri dari berbagai elemen mulai dari media, siswa, mahasiswa, aktivis lingkungan, aktivis wisata, guru dan warga biasa yang antusias mau menjadi tim persiapan.

“Bagaimana pun kami harus pamit dan mengajak Bupati Pamekasan untuk bersama-sama dengan kami. Selain itu untuk memaksimalkan keterlibatan masyarakat dan pihak pemerintah juga,” papar pria yang akrab disapa Yoyonk itu.

Sementara ini, kata dia, pihak Dinas Lingkungan Hidup (DLH), Dinas Kelautan dan Perikanan (DKP) dan Dinas Kesehatan (Dinkes) Pamekasan yang langsung merespon positif. Instansi lain seperti dinas pendidikan, perhubungan, Pramuka, Polres dan Kodim 0826 masih menunggu respon dari para pimpinannya.

Baca juga  Aksi Pengeroyokan Terjadi Saat Pertunjukan Musik Daul Ramadhan di Pamekasan, Korban Merupakan Anggota TNI

“Tapi kami yakin insya Allah semua yang kami ajak akan merespon positif kegiatan ini. Masak diajak bhakti lingkungan berat?” sergahnya. (*)