tutup
ght="300">
Berita

Sekda Masrukin Terpilih Sebagai Pj Bupati Pamekasan

×

Sekda Masrukin Terpilih Sebagai Pj Bupati Pamekasan

Sebarkan artikel ini
Sekda Pamekasan Masrukin Yang Akan Menjabat Sebagai Pj Bupati
Sekda Pamekasan Masrukin yang akan menjabat sebagai Pj Bupati

SAMPANG – Masa jabatan Bupati Pamekasan Baddrut Tamam akan berakhir 24 September 2023, sebagai penggantinya, Sekda Masrukin terpilih menjadi Penjabat (Pj) Bupati Pamekasan.

Masrukin menggeser dua kandidat lainnya, yaitu Karo Kesra Setdaprov Jatim Imam Hidayat dan Asisten Perekonomian dan Pembangunan Sekdaprov Jatim Mohammad Gunawan Saleh.

Terpilihnya Masrukin ini disampaikan Baddrut Tamam pada Jumat (22/9/2023), di pendopo kabupaten di sela acara pelepasan dan pamitan. Masrukin rencananya dilantik sebagai Pj Bupati Pamekasan besok Sabtu (23/0923) di Surabaya.

“Sudah dijahit belum bajunya, kalau belum segera, persiapan pelantikan,” celoteh Baddrut di sela sambutannya.

Ia pun mengaku siap membantu Pj Bupati baru demi kelancaran pemerintahan di Kabupaten Pamekasan.

Baca juga  Pemkab Sampang Umumkan Hasil Rekrutmen 51 Formasi PPPK Teknis

Sementara itu, Wakil Bupati Pamekasan Fattah Yasin yang masa jabatannya juga berakhir menyampaikan terima kasih.

“Saya ucapkan terima kasih semuanya. Kita masih bersaudara dan berharap ke depan tidak putus,” ucap Yasin.

Usai pamitan, keduanya meninggalkan pendopo dan diarak menggunakan motor. Lebih dari 500 massa mengantarkan pelepasan Baddrut dan wakilnya. Sepanjang jalan ratusan murid dan guru serta masyarakat menyambutnya sambil mengibarkan bendera merah putih. (wan)