tutup
Berita

Melalui Program Rela Berkorban, Dispendukcapil Sampang Jemput Bola Bantu Pengurusan Adminduk Warga

×

Melalui Program Rela Berkorban, Dispendukcapil Sampang Jemput Bola Bantu Pengurusan Adminduk Warga

Sebarkan artikel ini
Petugas Dispendukcapil Sampang Saat Turun Membantu Pengurusan Adminduk Warga Lansia.
Petugas Dispendukcapil Sampang saat turun membantu pengurusan Adminduk warga lansia.

SAMPANG – Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Dispenduk-Capil) Kabupaten Sampang melalui program Rela Berkorban untuk lebih membantu masyarakat yang masih belum mempunyai Kartu Tanda Penduduk (KTP) di Kabupaten Sampang.

Program Dispendukcapil Sampang tersebut menyasar masyarakat seperti halnya Lansia, Jompo, ODGJ, Sakit dan bagi warga yang rentan bencana dan tidak mampu untuk pergi ke unit pelayanan.

Img 20240409 Wa0073 Melalui Program Rela Berkorban, Dispendukcapil Sampang Jemput Bola Bantu Pengurusan Adminduk Warga

Kepala Dispendukcapil Sampang Nor Alam menyampaikan bahwa progam tersebut diluncurkan supaya masyarakat lebih merasakan kedekatan pelayanan kependudukan yang berada di Kabupaten Sampang.

“Jadi masyarakat yang sudah tidak bisa ke unit pelayanan juga bisa mendapatkan layanan KTP kependudukan melalui program ini,” ucapnya, Senin (11/9/2023)

Banyak warga yang telah disasar oleh tim Dispendukcapil Sampang seperti halnya menyasar warga di Desa Lar Lar Kecamatan Banyuates Kabupaten Sampang.

“Jadi kami melakukan hal tersebut dengan menggunakan mobil keliling, setelah perekaman sudah dilakukan oleh tim kami KTP akan langsung diberikan oleh tim kami disana juga, tidak usah jauh-jauh kesini,” tuturnya.

Pihaknya berharap program tersebut terus bisa dirasakan oleh pihak masyarakat banyak dikabupaten Sampang. (amr)

Baca juga  BNN Resmikan Gedung Laboratorium Narkoba di Bangkalan