tutup
ght="300">
Berita

Pemdes Tanah Merah Sampang Sukses Gelar MTQ Tahun 2024

×

Pemdes Tanah Merah Sampang Sukses Gelar MTQ Tahun 2024

Sebarkan artikel ini
Camat Torjun Beserta Jajaran Pemdes Tanah Merah Membuka Acara Mtq Di Balai Desa Setempat
Camat Torjun beserta jajaran Pemdes Tanah Merah membuka acara MTQ di Balai Desa setempat

Sampang, Pemerintah Desa (Pemdes) Tanah Merah, Kecamatan Torjun Kabupaten Sampang sukses menggelar Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) Tingkat Desa 2024. Sabtu (01/06/24).

Kegiatan yang digelar di Kantor Balai Desa Tanah Merah itu dihadiri oleh Forum Komunikasi Pimpinan Kecamatan (Forkopimcam) Torjun, perangkat Desa setempat, Kyai, Ulama, para undangan, dewan juri dan tokoh masyarakat setempat.

Penjabat (Pj) Kepala Desa Tanah Merah, Mafluhatul Hasanah mengatakan bahwa kegiatan tersebut diikuti oleh puluhan peserta putra dan putri yang berasal dari setempat, bahkan untuk dewan juri pihaknya bersama panitia penyelenggara mendatangkan salah satu hafiz Alquran yang berkompeten dibidang MTQ.

“Alhamdulillah kegiatan ini berjalan lancar, setelah dibuka langsung oleh Camat Torjun, kegiatan dilanjutkan oleh panitia penyelenggara,” katanya.

Baca juga  Pemkab Sampang Optimis Abdul Rozak Raih Anugerah Pemuda Utama Jawa Timur 2023
Img 20240602 Wa0000 Pemdes Tanah Merah Sampang Sukses Gelar Mtq Tahun 2024
Pemdes Tanah Merah Sampang Sukses Gelar MTQ Tahun 2024 4

Pihaknya juga mengatakan bahwa kegiatan tersebut sebagai wadah pelestari dan melihat potensi masyarakat dibidang MTQ dan keagamaan, sehingga untuk kegiatan MTQ dan keagamaan dilevel yang lebih tinggi pihaknya mengaku siap mengirimkan peserta penjaringan terbaiknya.

“Ada beberapa tahapan seleksi yang dilakukan kepada peserta, sehingga nantinya untuk level lebih tinggi kami siap untuk mengirim kontingen dari desa, bibit unggul tingkat desa kami anggap terjaring melalui kegiatan MTQ ini,” tambahnya.

Img 20240602 Wa0001 Pemdes Tanah Merah Sampang Sukses Gelar Mtq Tahun 2024
Pemdes Tanah Merah Sampang Sukses Gelar MTQ Tahun 2024 5

Dijelaskannya, langkah tersebut diharapkan dapat menjadi motivasi dan contoh bagi guru-guru keagamaan untuk aktif terlibat dalam kegiatan positif yang memperkokoh nilai-nilai keagamaan dan kultural.

“Semoga prestasi yang diterima oleh peserta nantinya bukan hanya menjadi kebanggaan tersendiri, tetapi juga menjadi nilai positif yang menginspirasi pentingnya nilai keagamaan,” imbuhnya.

Baca juga  Dies Natalis XI, Bupati Sampang Harapkan Poltera Tak Berhenti Berinovasi

“Kami harap kegiatan ini mampu menciptakan nuansa religius dan menghadirkan suasana yang menyejukan batin dan dapat meningkatkan kebersamaan dalam membina Ukhuwah Islamiyah,” harapnya. (Red)